top of page

Faktor yang Mempengaruhi Kepercayaan Diri Pada Remaja Menurut Hurlocks

  • Citra Devitha Nandini
  • Dec 15, 2016
  • 2 min read

Kepercayaan diri adalah salah satu aspek kepribadian yang penting pada seseorang khususnya bagi remaja. kepercayaan diri sangat diperlukan bagi remaja untuk menunjukan diri mereka dIdepan orang lain tanpa rasa malu ataupun canggung.

Hurlocks (1999) menjelaskan bahwa perkembangan kepercayaan diri pada masa remaja dipengaruhi oleh :

Pertama adalah pola asuh yaitu pola asuh yang demokratis dimana anak diberikan kebebasan dan tanggung jawab untuk mengemukakan pendapatnya dan melakukan apa yang sudah menjadi tanggung jawabnya

Kedua yaitu kematangan usia ; remaja yang matang lebih awal, yang diperlakukan seperti orang yang hampir dewasa, mengembangkan konsep diri yang menyenangkan, sehingga dapat menyesuaikan diri dengan baik

Ketiga adalah jenis kelamin terkait dengan peran yang akan dibawakan. Laki-laki cenderung merasa lebih percaya diri karena sejak awal masa kanak-kanak sudah disadarkan bahwa peran pria memberi martabat yang lebih terhormat daripada peran wanita, sebaliknya perempuan dianggap lemah dan banyak peraturan yang harus dipatuhi

Keempat yaitu penampilan fisik sangat mempengaruhi pada rasa percaya diri, daya tarik fisik yang dimiliki sangat mempengaruhi dalam pembuatan penilaian tentang ciri kepribadian seorang remaja,

Kelima adalah hubungan keluarga; remaja yang mempunyai hubungan yang erat dengan seorang anggota keluarga akan mengidentifikasi diri dengan orang ini dan ingin mengembangkan pola kepribadian yang sama. Apabila dalam keluarga diciptakan hubungan yang erat satu sama lain, harmonis, saling menghargai satu sama lain dan memberikan contoh yang baik akan memberikan pandangan yang positif pada remaja dalam membentuk identitas diri.

Keenam adalah Teman sebaya; Teman sebaya mempengaruhi pola kepribadian remaja dalam dua cara ; pertama, konsep diri remaja merupakan cerminan dari anggapan tentang konsep teman-teman tentang dirinya, dan kedua, ia berada dalam tekanan untuk mengembangkan ciri-ciri kepribadian yang diakui oleh kelompok.

sumber :

http://abufarhanalir.blogspot.co.id

Jika artikel ini berguna, Please follow media sosial kami yang juga terdapat quotes menarik setiap harinya untuk anda:

Instagram = Selfrevindo

Facebook = https://m.facebook.com/Selfrevolutionindonesia

Twitter = https://mobile.twitter.com/Selfrevindo

T * H * A * N * K *** Y * O * U


Comments


Recent Posts
Archive
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Instagram Social Icon
  • Google+ Basic Square

© 2023 by PURE. Proudly created with Wix.com

bottom of page