Aku Pantang Menyerah
- Mellisa Hendrawati B
- Nov 3, 2016
- 1 min read

Dulu aku kaya dan hidup semauku, orang tuaku harus berusaha sekeras mungkin untuk membuat aku dapat terus hidup sampai saat ini, tapi hal tak terduga pun menimpa aku dan keluargaku, aku mengalami masa kerusuhan di Jakarta delapan belas tahun silam, tak tahan aku pun sering menangis diawal-awal tragedi tersebut terjadi, terpaksa orang tuaku menjual seluruh asetnya untuk segera mengirimkan aku ke negeri seberang, sakit rasanya jika harus mengingat bahwa hidupku tak seindah dulu, kini aku harus berjuang keras untuk dapat bangkit lagi, ya bangkit melawan kesedihan, hinaan dan kesusahan dalam hidupku, Aku meyakinkan diriku bahwa AKU PASTI BISA !
Aku yakin aku bisa karena Allahku menciptakan aku sebagai makhluk paling sempurna di bumi ini, itulah kata-kata yang terus kuucapkan selama aku hidup sendiri di negeri orang, pada akhirnya aku betul-betul bisa melewati kesulitan dan menjadi sukses membawa kebahagiaan untuk orang banyak, juga untuk diriku sendiri, dan terutama untuk Tuhanku.
Aku MERRY RIANA !
JIKA AKU BISA, MAKA KALIAN PASTI BISA !
Dalam segala hal Merry Riana, wanita muda Indonesia tersukses di usia 25 tahun dengan penghasilan satu juta dolar, pelajaran yang bisa kita ambil darinya bukan hanya perkara uang, tetapi terlebih kepada keberanian nya untuk jujur pada dirinya sendiri dan rasa syukurnya yang selalu mengandalkan Penciptanya setiap saat, ia percaya bahwa yang diciptakan Allah itu indah, kita harus berfikir positif setiap saat, maka hasil akhir yang kita capai pun pasti akan membuahkan banyak berkah untuk manusia lainnya.
(mel)
Comments